Rahasia Hati Suami Yang Perlu Istri Ketahui
Setiap insan, pasti memiliki rahasia hati baik itu laki-laki ataupun perempuan, baik tua maupun muda, begitupun bagi pasangan suami dan istri.
Banyak temuan oleh beberapa psikolog bahwasanya permasalahan yang paling utama adalah dalam pasangan suami istri adalah kelemahan komunikasi dan keterbukaan terhadap pasangannya dan itu juga salah satu penyebab pemicu perdebatan yang hebat dan pada akhirnya memuncak pada sebuah perceraian.
Disisi lain harus ada keterbukaan dan komunikasi, disini lain juga ada yang paling penting untuk kita ketahui yaitu harus saling ada kepercayaan antara suami dan istri. ketika kita tidak memberikan kepercayaan penuh terhadap pasangan kita dan tidak menjaga kepercayaan yang diberikan oleh pasangan kita maka kebahagian itu akan sulit datang. maka harus saling percaya terhadap pasangan kita dan harus bisa menjaga amanah dengan dengan menjaga kepercayaan pasangan kita.
Selalu terjadi hal aneh setelah kita menikah salah satunya adalah banyaknya perbedaan pendapat, banyak ketidak mengertian, banyak kekagetan dan banyak kata yang sering kita keluarkan “kok gitu se” “oh” tergantung bagaimana kitanya cara menyikapinya. langkah yang baik adalah dengan berbicara dengan baik terhadap pasangan kita.
Banyak sekali suami selalu memendam rasa dihatinya tentunya banyak juga rahasia dibaliknya, hal seperti inilah yang jarang sekali atau sedikit diketahui oleh para istri.
Inilah beberapa rahasia hati suami yang perlu istri ketahui :
a. Suami hanya menginginkan istrinya mandiri dalam mengambil keputusan. seorang suami berharap sang istri bisa menjadi pemimpin dalam mengambil keputusannya sendiri
b. Keinginan suami hanya ingin istri selalu mengetahui bahwasanya dia selalu mencintainya.
Sebagian banyak sekali pria itu tidak suka dengan alay dalam mengungkapka perasaanya tapi ada juga yang mengungkapkan perasangannya dengan cara alay.. sebagian suami tidak suka dengan suasana romantis atau denga kata-kata yang manis, akan tetapi ketika suami kita memegang pipi kita,memegang dagu kita dan membelai rambut kita, memegang tangan kita ketika jalan-jalan membetulkan baju kita dan tiba-tiba memberikan hadiah kepada kita, begitulah cara suami mengungkapkan rasa cintanya terhadap kita,,
Kita sebagai istri harus mengetahui dan harus membalasnya dengan kata”terimakasih sayang atas semuanya” setidaknya suami dapat mengetahui bahwasanya kita juga mencintai dirinya.
c. Keinginan suami agar istrinya selalu mandiri
Suami sebenarnya ingin kita mandiri akan tetapi sebagian kita tidak bisa memahami hal itu, contohnya ketika kita mampu memasak mampu mengatur pekerjaan, mampu membereskan rumah, mampu menjaga anak-anak kita, mampu mendapingi anak kita ketika mereka mengerjakan tugan, mampu bersosialisasi bersama masyarakat, ketika kita mampu akan semua itu dan tidak tergantung pada suami maka suami berpandangan bahwa kita sudah mandiri.
Nah disinilah banyak para istri belum mengetahui bahwa istri mandiri dalam pandangan suami ialah yang sangat istimewa.tetapi keinginan suami ini ialah banyak sekali yang tidak dimengerti oleh para istri, sehingga kebanyakan para istri tergantung pada suaminya.
d. Harus bisa menghargai suami
Kebanyakan istri terlalu meremehkan hal ini padahal ini adalah sangat sensitif baik itu ada unsur ketidaksengajaan ataupun sebaliknya, contohnya ketika suami pulang kerja atau suami menghadiri rapat dan mengharuskan pulang malam maka kita sebagai istri harus menyambut suami kita ketika pulang kerumah dengan sambutan yang hangat,lembut, apalagi kalau suami membawakan kita oleh-oleh agar kita senang, maka kita harus memujinya dan jangan sampai ada ucapan yang menyakiti hati suami kita. Nah disinilah pentingnya kita harus menghargai suami kita
e. Suami ingin istrinya mengerti tentangnya
Kebanyakan selalu wanita ingin dimengerti akan tetapi suami juga menginginkan kita mengerti tentangnya. Harus ada saling pengertian yang perlu dibangun dengan kepercayaan yang sangat tinggi yang perlu kita bangun dengan pasangan kita. Segala sesuatu yang kita bangun dan apapun yang menjadi keputusan, kita harus yakin dan percaya, serta harus ada saling pengertian , jangan hanya masalah sepele rumah tangga yang kita bangun menjadi neraka jahannam.. naudzubillahi bin dzalik
Nah sudah tau kan pa saja yang diinginkan suami?
Yuk dimulai dari sekarang, kita biasakan memahami dan tanggap menyikapi apa yang diinginkan oleh para suami, agar rumah tangga kita menjadi harmonis, bahagia, sakinah, mawaddah, warahmah... in syaa Allah... Aamiin
Wallahu A`lam….
Semoga bermanfaat…
Posting Komentar